Kab.Tasikmalaya, lintasnusa.com – Hujan deras disertai angin kencang yang terjadi di Desa Pasirhuni, Kecamatan Ciawi Kabupaten Tasikmalaya pada Sabtu, 9 Nopember 2024 mengakibatkan beberapa rumah warga ambruk.
Hujan deras yang menguyur disertai angin kencang dalam waktu sekejap mengakibatkan beberapa bangunan rumah warga Desa Pasirhuni ambruk tersapu angin kencang. Sabtu, 9/11/2024.
Pada bagian sekitaran titik lokasi kejadian ambruknya beberapa rumah warga, juga tampak beberapa pohon tumbang berjatuhan patah dari dahan besarnya bahkan saking kencangnya hembusan angin sehingga mampu membuat pohon ambruk tercabut dengan akarnya.
Sumber berita didapat dari video pengendara R4 berdurasi 00:34 yang sedang melintas dilokasi kejadian dengan menyoroti situasi di Desa Pasirhuni pasca hujan reda.
Diarea kejadian tersebut tampak air hujan yang masih menggenangi lokasi layaknya seperti empang atau pesawahan yang terendam air
Dengan adanya peristiwa tersebut, tentunya saja kita berharap mudah-mudahan tidak ada korban luka apalagi sampai korban jiwa.
(AS)