Alam Asri Eco Wisata Cimahi

Berita, Daerah, Jabar123 Dilihat

Cimahi, lintasnusa.com –  Kota Cimahi adalah sebuah Kota yang memiliki julukan sebagai KotaTentara, yang mana di Kota Cimahi ini banyak pusat pendidikan tentara.

Dari pusat Kota Cimahi bilamana kita mengarah ke arah Utara, tepatnya di Kampung Torobosan Rt 2 Rw 12 Kelurahan Cipageran, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi ada sebuah lokasi ekowisata. Selasa, 6/8/2024.

Ekowisata Cimenteng atau Eco Wisata Cimahi merupakan lokasi destinasi dengan kesejukan dan keasrian alamnya yang masih asli, membuat para pengunjungnya bisa merasakan kesejukan udara dan kenyamanan bersama alam sekitarnya.

Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kota Cimahi (Disbudparpora Pemkot Cimahi), untuk proyek Eco Wisata Cimenteng telah memiliki Detail Engineering Design (DED) sejak 2019. seharusnya pembangunan dimulai pada 2020, namun terhambat oleh pandemi covid-19 sehingga pembangunannya terealisasi pada tahun 2021.

Poto: Pengunjung Eco Wisata Cimahi Dengan Suasana Nyamannya

Awak media Lintasnusa.com ketika konfirmasi kepada Yulia seorang lbu rumah tangga yang diberikan kepercayaan oleh pihak Disbudparpora Pemkot Cimahi, memaparkan.

“Kebetulan saya dikasih kepercayaan untuk menjaga di Eco Wisata Cimahi yang buka setiap hari karena belum ada peraturan baku dari pihak Pemkot Cimahi.” ucapnya.

” Bagi para pengunjung juga masih belum dikenakan tiket masuk, jadi untuk sementara waktu pengunjung bisa datang kapan saja.” imbuhnya.

“Ini konsep awalnya buat ruang terbuka untuk edukasi Anak-anak sekolah, salah satunya pengenalan alam. Karena di Cimahi belum ada bumi perkemahan kadang disini juga digunakan untuk berkemping Anak-anak sekolah.” pungkasnya.

Diketahui bahwa Yulia adalah warga setempat yang tinggal dalam kawasan lokasi ekowisata selama tiga tahun bersama Asep Wiharya suaminya.

(Agus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *