Jakarta, Lintasnusa.com – 6 Juli 2025 Hujan deras yang mengguyur wilayah DKI Jakarta sejak Sabtu (5/7) hingga Minggu malam (6/7) menyebabkan puluhan Rukun Tetangga (RT) tergenang banjir. Berdasarkan laporan terbaru dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi DKI Jakarta, tercatat masih terdapat 53 RT yang terendam banjir hingga Minggu malam.
Kepala Pusat Data dan Informasi BPBD DKI Jakarta, Mohamad Yohan, menjelaskan bahwa genangan tersebar di tiga wilayah, dengan rincian sebagai berikut:
-
30 RT di Jakarta Timur
-
19 RT di Jakarta Selatan
-
4 RT di Jakarta Barat
“Per Minggu sore, kami mencatat genangan terjadi di 53 RT. Terdapat tambahan empat RT di Jakarta Barat yang tergenang setelah hujan kembali turun,” jelas Yohan.
Penyebab utama banjir di wilayah Jakarta Timur dan Jakarta Selatan disebabkan oleh hujan berintensitas tinggi dan luapan Kali Ciliwung. Sejumlah titik mengalami genangan cukup parah, termasuk Kelurahan Bidara Cina yang ketinggian airnya sempat mencapai 2,5 meter, serta Kelurahan Cawang yang bahkan menyentuh angka 3 meter.
BPBD juga melaporkan bahwa hingga Minggu petang, setidaknya 370 warga mengungsi dari wilayah terdampak, di antaranya berasal dari Kelurahan Bidara Cina, Kampung Melayu, Cililitan, dan Cawang.
Baca Juga : Silaturahmi Ketua KNPI se-Tasikmalaya Selatan: Menguatkan Peran Pemuda Sambut Pemekaran Kabupaten
Salah satu warga terdampak, Ramlan (58 tahun), warga Kebon Pala, Jakarta Timur, mengaku tidak mengungsi meskipun air sudah hampir mencapai atap rumah. “Air belum sampai atap, jadi masih bertahan. Tetapi, listrik sudah mati semua,” ujar Ramlan.
Sementara itu, banjir di lima RT dilaporkan mulai surut, namun hujan susulan di Jakarta Barat menyebabkan genangan air juga meluas ke ruas jalan protokol, dengan ketinggian antara 10 hingga 18 cm. Titik-titik jalan yang terendam di antaranya:
-
Jalan Perumahan Green Garden (MCD), Kedoya Utara – 15 cm
-
Jalan Adi Karya, Kedoya Selatan – 10 cm
-
Jalan Raya Kembangan, Kembangan Selatan – 15 cm
-
Gang H Musanif, Kedaung Kali Angke – 18 cm
BPBD DKI Jakarta terus melakukan pemantauan intensif serta koordinasi lintas instansi untuk percepatan penanganan banjir dan evakuasi warga terdampak. Warga diminta tetap waspada dan mengikuti arahan petugas di lapangan.