Yapen, Lintasnusa.com ~ Dalam suasana penuh kebersamaan, Babinsa Koramil 1709-04/Ansus, Serka Jekzon R. Horota, menghadiri rapat koordinasi dan kerja bakti bersama warga Kampung Papuma, Distrik Yapen Barat, dalam rangka menyambut perayaan 100 tahun emas Pekabaran Injil di Matoapap Papuma, Minggu (9/11/2025).
Kegiatan yang sarat makna ini menjadi momentum penting bagi masyarakat setempat untuk mempersiapkan perayaan bersejarah masuknya Pekabaran Injil di wilayah mereka, simbol perjalanan iman dan persatuan umat yang telah mengakar selama satu abad di tanah Papua.
Rapat koordinasi yang dipimpin oleh Ketua Panitia Perayaan, Bapak George Patai, S.PdK, turut dihadiri oleh Kapolsek Yapen Barat IPDA F. Ronsumbre, Sekretaris Panitia Bapak Nelius Patai, S.Pd., M.A., Koordinator Lapangan Bapak Paulus Kayoi, S.KM, serta Kepala Kampung Papuma Bapak Marten Kayoi, bersama para tokoh masyarakat dan warga setempat.
Seusai rapat, kegiatan dilanjutkan dengan kerja bakti pembersihan jalan dan lingkungan sekitar, di mana seluruh peserta bergotong royong membersihkan akses utama menuju lokasi acara. Suasana penuh semangat dan tawa menggambarkan kuatnya nilai gotong royong dan persaudaraan di tengah masyarakat Papuma.

Dalam kesempatan tersebut, Serka Jekzon R. Horota menyampaikan bahwa keterlibatan TNI dalam kegiatan masyarakat merupakan bentuk nyata kemanunggalan antara TNI dan rakyat, terutama dalam mendukung kegiatan sosial dan keagamaan di wilayah binaan.
Baca Juga : Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin menerima kunjungan Kepala Suku Muyu,
“Kami dari Koramil 1709-04/Ansus sangat mendukung kegiatan positif seperti ini. Melalui kerja bakti dan kebersamaan, kita tidak hanya mempersiapkan perayaan besar, tetapi juga memperkuat persaudaraan dan semangat gotong royong yang menjadi jati diri masyarakat Papua,” ujarnya.
Ia juga mengajak seluruh warga untuk terus menjaga kebersihan, keamanan, serta memperkuat nilai toleransi dan persatuan antarumat dalam menyambut perayaan besar ini.
Sementara itu, salah satu tokoh masyarakat, Bapak Paulus Kayoi, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kehadiran dan dukungan Babinsa dalam setiap kegiatan masyarakat.







