Sok Keras Lawan Arus, Pemotor di Bogor Tewas Usai Tabrakan di Depan Toyota Fortuner

Berita, Jabar498 Dilihat

Kota Bogor, Lintasnusa.com – Kecerobohan berujung maut. Seorang pemotor tewas seketika setelah nekat melawan arus di ruas Jalan Raya Pajajaran, Kota Bogor, Jawa Barat. Kecelakaan tragis itu terjadi pada saat lalu lintas tengah padat dan terekam kamera, lalu viral di media sosial.

Dalam rekaman video yang diunggah akun Instagram @daschamindonesia, terlihat jelas satu unit sepeda motor berboncengan melaju dari arah berlawanan saat kondisi jalan tengah ramai. Tanpa aba-aba, motor tersebut menabrak kendaraan roda dua lain yang datang dari arah seharusnya.

Benturan itu membuat pemotor dan penumpangnya terjatuh ke badan jalan. Di saat bersamaan, sebuah mobil Toyota Fortuner yang melaju dari arah yang benar tidak sempat menghindar dan langsung menabrak salah satu korban yang sudah tergeletak.

Akibat insiden tersebut, penumpang motor dinyatakan meninggal dunia di tempat, sementara pengendara mengalami luka-luka dan dilarikan ke rumah sakit.

Baca Juga : Efek Tungku, Rumah Panggung di Sukahening Tasikmalaya Hangus Terbakar

Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso saat dikonfirmasi membenarkan adanya insiden tersebut.

“Korban berboncengan dan melawan arus. Saat menabrak motor lain, jatuh ke jalan dan tertabrak mobil. Satu korban meninggal dunia,” ujar Kombes Bismo dalam keterangan tertulisnya, Minggu (8/6/2025).

Bismo juga mengimbau agar pengendara tidak egois dan mematuhi rambu lalu lintas demi keselamatan bersama.

“Kami terus mengedukasi masyarakat agar tidak melakukan pelanggaran yang membahayakan diri sendiri dan orang lain. Lawan arus adalah pelanggaran serius,” tambahnya.

Hingga kini, kasus kecelakaan tersebut masih dalam penanganan Satlantas Polresta Bogor Kota. Kendaraan yang terlibat diamankan untuk proses penyelidikan lebih lanjut.

Kejadian ini kembali mengingatkan bahwa sok keras di jalan bisa berakhir tragis, bukan hanya bagi diri sendiri tapi juga bagi pengguna jalan lainnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *