Blora. Lintasnusa.com – Sebagai bentuk nyata dukungan terhadap program ketahanan pangan, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Desa Sumberejo, Koramil 09/Randublatung, Serma Saimin, turut serta membantu petani memanen padi di Dukuh Kedungringin, Desa Sumberejo, Kecamatan Randublatung, Kamis (26/6/2025).
Dalam kegiatan tersebut, Serma Saimin tidak hanya turun langsung membantu proses panen, tetapi juga memberikan motivasi kepada para petani agar tetap semangat dalam mengelola lahan pertanian. Ia juga berdialog dengan para petani terkait berbagai kendala yang mereka hadapi selama musim tanam hingga masa panen. Hal ini sekaligus mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat desa binaan.
“Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap masyarakat, khususnya para petani. Kami siap mendampingi mereka agar hasil pertanian semakin meningkat dan ketahanan pangan tetap terjaga,” ujar Serma Saimin.
Baca Juga : Koramil 14/Todanan dan Warga Bersama Bersihkan Puing Sisa Kebakaran di Desa Kajengan
Kegiatan ini merupakan bagian dari program TNI AD dalam mendukung upaya pemerintah meningkatkan ketahanan pangan nasional. Melalui pendampingan Babinsa, diharapkan produktivitas pertanian di wilayah Desa Sumberejo dapat terus meningkat dan berdampak positif terhadap kesejahteraan para petani.